Jangan Buat Rencana Keuangan…( 4 )

Tanpa rencana dan tujuan – tujuan hidup, kegiatan akan mengalir dan tidak terfokus. Ini akan tercermin dalam keadaan keuangan kita. Kehidupan yang mengalir merupakan kehidupan yang perlu untuk dipertanyakan kembali. Kemana mengalirnya, apakah menuju arah yang benar ? Karena hidup yang menuju ke arah yang benar akan banyak menjumpai kebaikan – kebaikan.

Oleh karena itu, menentukan arah yang baik dari kehidupan merupakan hal yang sangat penting, karena inilah yang akan tercermin pada pilihan – pilihan dalam hidup kita, keputusan – keputusan yang dibuat, kegiatan – kegiatan yang dilakukan dan pada sebagian besar hal itu akan tercermin pada rencana keuangan yang kita pula.

Rencana keuangan yang baik akan muncul dari rencana hidup yang mengarah pada kebaikan. Kebaikan dalam keuangan akan lebih mudah dicapai apabila kita meletakkannya dalam bingkai kehidupan yang baik. Kebaikan dalam keuangan bukan hanya masalah angka dan berapa besar harta yang kita miliki, akan tetapi juga seberapa bermanfaatnya harta tersebut juga bagi orang – orang di sekitar kita yang membutuhkan. Seberapa jauh harta tersebut menjadi berkah.

Rencana keuangan yang baik, adalah rencana keuangan yang menjadi pendukung bagi rencana hidup yang baik. Rencana keuangan yang baik adalah rencana keuangan yang akan memudahkan seseorang untuk mencapai kehidupan terbaik yang dia inginkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *