Jangan Bikin Bingung…

Sepertinya semua orangtua yang ada di sini bisa sepakat bahwa anak itu pengamat yang baik. Segala tindak tanduk orang tua terekam dengan baik. Kadang mungkin terlihat seperti tidak tahu, tapi sebenarnya dia paham. Jadi seperti yang sering saya katakan di banyak kesempatan, punya anak berarti punya kamera yang on 24 jam, 7 hari dalam seminggu. Dan kamera ini adalah kamera dari Allah. Supaya kita sadar, mawas diri, dan paham bahwa tindak tanduk kita diamati.

Mungkin kalau diingatkan bahwa di kiri kanan kita ada malaikat yang mencatat, sepertinya kurang “nendang”. Ya, karena malaikat tidak kelihatan. Tapi anak adalah nyata, matanya melihat, telinganya mendengar, hatinya merasa. Selamat disorot oleh anak ya, ayah dan ibu 🙂 Tidak ada perintah “Action !” atau “Cut !”…no editting, gak bisa poles – poles…heheheh…

Saya pun rasanya harus terus menerus beristighfar pada Allah atas contoh – contoh kurang baik yang saya lakukan, sadar ataupun tidak. Betapa membingungkannya bagi pikiran yang masih polos seperti kertas putih, apabila apa yang didengar dan dilihat sungguh jauh berbeda. Apa hasil dari proses itu, saya memilih untuk menyerahkannya pada Allah sembari banyak berintrospeksi sebagai manusia dan orang tua.

Maka mungkin kita perlu bertekad untuk tidak menjadi orang tua yang omdo. Omong doang. Yang hanya bisa bicara tanpa bukti, cerewet tanpa konsistensi, marah tanpa solusi, mungkin sedikit bohong yang kita anggap baik, lain yang dikatakan lain yang diperbuat. Hanya Allah yang tahu apa yang ada di dalam hati anak – anak kita selama ini. Dan bagaimana suara hati itu akan dipertanggungjawabkan kelak di akhirat saat kita ditanya tentang apa yang sudah dilakukan pada anak.  Betapa banyak pertanyaan tak terjawab yang sudah kita simpan dalam benak anak. Betapa banyak kontradiksi yang harus dicerna oleh pikiran polosnya.  Jangan bikin  bingung. Mari kita sama2 istighfar dan perbaiki…

 

 

 

One comment Add yours
  1. Setuju,mbak..Daya rekam anak2 itu bagus banget. Apa yg mrk “pelajari” dr ortu,itulah yg mrk dapatkan..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *